Senin, 13 Agustus 2012

wawancara dengan HRD dan User

Saya bukan ahlinya dalam bidang interview. Saya hanya mau berbagi :)

Setelah lulus Medical Check-up dilanjutkan wawancara dengan HRD dan User. Namanya wawancara langsung pasti tegang, grogi, deg-deg-an pokoknya campur aduk deh. Dan pastinya di otak sudah mengira-ngira apa yang akan ditanyakan oleh HRD.

Dari 22 orang yang di interview, saya bukan orang yang pertama dipanggil. Kebayang dong deg-deg-annya. Setiap orang yang keluar ruang interview, cerita bagaimana kejadian yang dialami di dalam. *LOL makin pusing kepala
Apalagi ada yang bilang ditanya materi pelajaran saat kuliah *garukkepala
[argggh.. tiba-tiba lupa yang dipelajari atau memang 4 tahun kuliah gag ada pelajaran yang kesimpen di otak]

Setelah selesai bertemu HRD dan user, yang ada dalam pikiran saya para HRD dan user itu bukan mencari kesalahan atau meminta pembenaran dari apa yang mereka katakan. Namun bagaimana kita jujur terhadap diri sendiri. Mereka mau tahu kualitas orang yang akan di hire jadi mungkin terasa sedikit ada tekanan entah di pertanyaan atau di pendapat.

Yaaa semoga ulasan yang sedikit ini bisa membantu ^^

- by imation